Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Desa Tegalrandu menggelar acara di Desa Saudara tepatnya di Balkondes Wanurejo Desa Wanurejo Kecamatan Borobudur Kabupaten Magelang, Rabu (28/10).
Acara yang bertajuk Pengukuhan FPRB Candra Geni serta sarasehan dengan Desa Saudara tersebut digelar bertepatan dengan Peringatan Dasawarsa Erupsi Besar Gunung Merapi sehingga momentumnya cukup tepat sebut Joko Sayogyo yang merupakan Koordinator dari Kegiatan tersebut.
Dalam sambutannya Kepala Desa Tegalrandu, Amad Mudrik memohon agar kepada pemerintah desa dan warga masyarakat di desa penyangga mau menerima warganya apabila suatu saat warganya dihimbau untuk nyingkiri (baca, ngedohi) Merapi apabila Merapi sedang punya gawe.
Pada kesempatan yang sama Kepala Desa Wanurejo, Edy Suryantono sangat senang dengan adanya jalinan silaturahim antara Warga Desa Tegalrandu dan warganya, bahkan ia segera mengagendakan untuk bersilaturrahiem ke Desa Tegalrandu imbuhnya.
Usai kegiatan Pengukuhan FPRB Candra Geni yang ditandai dengan Pembacaan Surat Keputusan Kepala Desa Tegalrandu oleh Sekretaris Desa Tegalrandu Dwi Lestari serta pemotongan Tumpeng oleh Kepala Desa Tegalrandu, acara dilanjutkan dengan sarasehan dengan tema “Menggelorakan Gerakan Pengurangan Risiko Bencana (PRBBK) dalam adaptasi ditengah Pandem.”
Adapun narasumber sarasehan yaitu Bapak Sukiman Mohtar Pratomo, yang merupakan salah satu penggagas Radio Komunitas yang dikenal dengan nama Radio Lintas Merapi FM di Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Klaten.
Pada kegiatan itu dibahas tentang upaya-upaya yang dapat dilakukan warga, paguyuban atau komunitas untuk meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana. Menurut Sukiman, update data warga secara lengkap yang dapat diakses oleh para pemangku kepentingan mesti dilakukan sehingga jika sewaktu-waktu terjadi bencana masyarakat sudah paham untuk melakukan evakuasi secara mandiri tandasnya. Materi terkait mitigasi dan penanggulangan bencana berbasis komunitas yang disampaikan oleh Bapak Sukiman tersebut sederhana namun inspiratif, sebut Budiharti yang merupakan salah satu peserta dari kegiatan tersebut
Acara yang digelar di Balkondes Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur itu, juga dihadiri oleh Kepala Desa Bringin, Kepala Desa Pabelan, Ketua OPRB Kecamatan Borobudur, Babinsa, Babinkamtibmas, Bidan Desa, serta Para anggota relawan FPRB/LPRB setempat dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan.
Admin